Minggu, 09 Agustus 2015

Sistem Komunikasi dan Jenis Jenis Komunikasi








                 Komunikasi adalah proses penyampaian informasi (ide,pesan,pendapat) dari suatu pihak ke pihak lain.Pada umumnya,komunikasi dilakukan secara lisan atau pun menggunakan gerak tubuhyang dapat dimengerti oleh kedua belah pihak.


                Sedangkan definisi dari sistem komunikasi adalah sekelompok orang,beberapa pedoman dan beberapa media yang melakukan suatu kegiatan untuk mengolah,menyimpan,menuangkan ide atau gagasan untuk mencapai satu kesepakatan dan saling pengertian satu sama lain dengan mengolah pesan itu menjadi sumber informasi.


Adapun definisi sistem komunikasi menurut Tatang M. Amirin (1996) yaitu sekumpulan unsur yang melakukan kegiatan menyusun skema atau tata cara melakukan suatu kegiatan pemrosesan untuk mencapai sesuatu atau beberapa tujuan dan hal ini dilakukan dengan cara mengolah data,energi atau barang di dalam jangka waktu tertentu guna menghasilkan informasi,energi atau barang.





Jenis-jenis komunikasi medianya antaralain ;

      1.        Komunikasi audio adalah komunikasi yang menggunakan suara atau secara lisan.Media yg digunakan dalam komunikasi ini antara lain media udara (komunikasi tatap muka) dan media elektronik,seperti ; telepon,radio dan tape rekorder.
   
      2.       Komunikasi data adalah proses pengiriman informasi diantara dua titik menggunakan kode biner melewati saluran transmisi dan peralatan switching dapat terjadi antara komputer dengan komputer, komputer dengan terminal atau komputer dengan peralatan. Komunikasi data merupakan gabungan dari teknik telekomunikasi dengan teknik pengolahan data.
 
      3.       Komunikasi visual adalah komunikasi berupa visual atau gamabar,menggunakan media komunikasi video yaitu suatu alat komunikasi yang dapat ditangkap melalui visual atau penglihatan,komunikasi memungkinkan semua orang untuk bertemu pada saat yang sama tidak peduli zona waktu, komunikasi video memungkinkan anda untuk melakukan sesuatu tanpa harus bertemu dengan si received atau si penerima,kita  bisa mengirim  dan menyampaikan sebuah informasi kepada siapa pun dengan cepat.

4.      Komunikasi Audio Visual merupakan gabungan antara komunikasi audio dan visual.




Sumber :

Rohim,Syaiful.2009.Teori Komunikasi : Presfektif,Ragam dan Aplikasi.Jakarta : Rineka Cipta

0 komentar:

Posting Komentar

 
;